Bursa Taruhan dan Prediksi Lazio vs Genoa, Liga Italia Serie A. Pertandingan Lazio vs Genoa disiarkan LIVE di TVRI pada tanggal 24 September 2012, pukul 01.45 WIB.
Ketangguhan lini belakang Lazio terbukti lagi. Kamis (20/9), tim asuhan Vladimir Petkovic sukses mendapatkan hasil positif di laga Liga Europa. Bermain di kandang tim kuat Premier League, Tottenham Hotspur, Gli Aquilotti membawa pulang skor 0-0.
Musim ini Lazio menjadikan kekuatan pertahanan sebagai senjatanya. Dalam enam pertandingan di ajang resmi yang telah dilalui di Serie A dan Liga Europa, gawang Biancoceleste hanya kebobolan dua gol. Khusus di Serie A, Tim Biru Langit kini merupakan pemilik difesa terbaik.
Sebagai catatan, Chievo di giornota 3 Serie A dan Mura 05 di leg II babak play-off Liga Europa hanya bisa mencetak gol saat Lazio sudah menggenggam kemenangan. Gol Chievo dan Mura baru hadir di menit-menit terakhir saat Tim Elang sedang memimpin 3-0.
Ketika pertandingan masih bisa berubah arah, konsentrasi pertahanan Andre Dias dkk. tak perlu diragukan lagi. Kekuatan ini akan menjadi penjamin bahwa Aquilotti berpeluang besar mendapatkan hasil bagus di giornata 4, Minggu (23/9). Boleh jadi Lazio akan sukses mempertahankan rekor sempurnanya di liga.
"Kalau tidak menderita gol, peluang menang Anda akan membesar. Seluruh anggota tim harus mendapatkan kredit untuk kekuatan pertahanan kami karena garis pertahanan pertama dimulai dari para striker," kata kiper Lazio, Federico Marchetti.
Di giornata 4, Lazio sebetulnya akan menghadapi lawan yang berbahaya dilihat dari sisi ofensivitas. Dalam tiga giornata sebelum ini, Genoa tidak memiliki masalah mencetak gol. Gawang Juventus, pemilik rekor pertahanan terbaik musim lalu, pun bisa dijebol pasukan Luigi De Canio.
Penyerang baru I Grifoni, Ciro Immobile, tampak menikmati permainannya. Striker berusia 22 tahun itu meneruskan ketajaman yang musim lalu membuatnya menjadi top scorer Serie B (28 gol) dengan sudah mengemas dua gol dalam rtiga pertandingan.
"Kami tahu tim ini memiliki kualitas. Genoa akan mengejar kemenangan di Olimpico," ujar De Canio.
Genoa punya pengalaman bagus. Musim lalu mereka dua kali sukses mengalahkan Lazio.
Tapi, Lazio yang sekarang sudah berbeda dari tim musim lalu, tim yang kebobolan 1 atau 2 gol per partai. Kini dengan rekor kemasukan 0,3 gol per laga, Aquilotti siap membuat Genoa takluk.
Head to head Lazio vs Genoa:
05 Feb 2012 (PSA) Genoa 3 - 2 Lazio
18 Sep 2011 (PSA) Lazio 1 - 2 Genoa
14 Mei 2011 (PSA) Lazio 4 - 0 Genoa
06 Jan 2011 (PSA) Genoa 0 - 2 Lazio
Lima pertandingan terakhir Lazio:
21 Sep 2012 (PLE) Tottenham 0 - 0 Lazio
16 Sep 2012 (PSA) Chievo 1 - 3 Lazio
03 Sep 2012 (PSA) Lazio 3 - 0 Palermo
31 Agu 2012 (PLE) Lazio 3 - 1 ND Mura 05
27 Agu 2012 (PSA) Atalanta 0 - Lazio
Lima pertandingan terakhir Genoa:
16 Sep 2012 (PSA) Genoa 1 - 3 Juventus
03 Sep 2012 (PSA) Catania 3 - 2 Genoa
27 Agu 2012 (PSA) Genoa 2 - 0 Cagliari
14 Mei 2012 (PSA) Genoa 2 - 0 Palermo
06 Mei 2012 (PSA) Udinese 2 - 0 Genoa
Prediksi susunan pemain Lazio vs Genoa:
Lazio (4-5-1): Marchetti, Scaloni, Biava, Dias, Cavanda, Mauri, Hernanes, Ledesma, Gonzalez, Candreva, Klose.
Genoa (4-3-1-2): Frey, Sampirisi, Canini, Bovo, ANtonelli, Seymour, Kueka, Jankovic, Boriello, Bertolacci, Immobile.
Bursa aruhan: 0 : 1 (Atas)
Prosentase kemenangan: 58 : 42
Prediksi skor Lazio vs Genoa: Lazio kemungkinan menang melawan Genoa dengan skror . . . Lazio 3-1 Genoa.
0 komentar on Prediksi Pertandingan Lazio vs Genoa, Liga Italia 24 September :
Post a Comment and Don't Spam!